Pembagian bantuan BLT DD Desa Gunung raya tahun 2022,Kepala Desa menyerahkan langsung kepada 135 Kpm

LAMPUNG TIMUR, MELAYUPOST.COM -Penyerahan secara langsung Bantuan Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahun 2022, oleh kepala Desa Gunung raya bapak saleh ifindi di kantor Desa,kecamatan Kecamatan marga sekmapung,Kabupaten Lampung Timur ,minggu (24/4/2022).

BLT Dana Desa 2022 adalah salah satu program pemerintah yang dijalankan melalui Kementerian Desa PDTT. Program BLT tersebut dijalankan untuk menuntaskan kemiskinan ekstrem yang terjadi di Desa. Program BLT Dana Desa dikonfirmasi oleh Pemerintah terkait bahwa tahun 2022 BLT akan tetap dijalankan.

Saat ini beberapa Desa di Kabupaten Lampung Timur, sudah banyak yang menyalurkan BLT DD Tahun Anggaran 2022, salah satunya Seperti Desa gunung raya kecamatan marga sekampung Kabupaten Lampung Timur , warga sudah mulai merasakan penyaluran Bantuan tersebut.

Pembagian BLT DD berlangsung di kantor Desa setempat yang dihadiri oleh Kepala Desa bapak saleh efindi,Bapak Hariyadi Camat marga sekampung ,Bapak joko polsek , Babinsa, Pendamping Desa, Aparatur Desa, Tokoh masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Agama serta Seluruh warga penerima KPM.

Acara pembagian batuan langsung tunai dibuka langsung oleh Kepala Desa Gunung raya slaeh efindi dalam sambutannya β€œIni adalah sebagai bentuk perhatian Pemerintah terhadap Desa, Semoga dengan adanya bantuan (BLT DD) ini dapat bermanfaat untuk Bpk, Ibu serta saudara sekalian dan mudah-mudahan dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.” Ucap Bapak Saleh efindi selaku Kepala desa dalam sambutannya

β€œPerlu di ketahui untuk BLT DD tahun 2022 ini dari bulan Januari hingga Maret kita bagikan sejumlah ke 135 KPM, jadi untuk per KPM menerima 900 ribu, total disalurkan 121.500.000, tanpa ada potong-potongan.”Imbuhnya.

Ungkap salah satu warga penerima KPM mengungkapkan kepada awak media β€œKami sangat berterima kasih atas adanya bantuan ini, Insya Allah kami akan pergunakan dengan sebaiknya” dan akan kami gunakan untuk usaha atau untuk keperluan sehari hari selama bulan Rumadhon ungkap salah satu penerima KPM** (yuni H)

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan