Gerak Cepat, Kapolsek Sipirok Terjun Langsung Bersihkan Material Longsor

TAPANULI SELATAN – Mendengar informasi telah terjadi tanah longsor di wilayah hukumnya, Kapolsek Sipirok, Polres Tapanuli Selatan (Tapsel), AKP Ismaya, bersama anggota langsung terjun ke TKP, Rabu (15/6/2022) sore di Badan Jalan Desa Bulu Mario, Kecamatan Sipirok.

Tak kenal lelah, Kapolsek bersama stakeholder lain dibantu alat berat, berjibaku membersihkan material tanah longsor agar dapat dilalui masyarakat yang hendak melintas. Sebab, jalan tersebut adalah akses penghubung masyarakat Sipirok ke Kecamatan Marancar, Kabupaten Tapsel.

“Kini, masyarakat berangsur bisa kembali melakukan aktivitas seperti biasa, karena badan jalan di titik longsor sedang dalam proses pembersihan,” ungkap Kapolres Tapsel, AKBP Roman S Elhaj, usai kejadian.

Dijelaskan Kapolres, sebelum dibersihkan dari material longsor, akses jalan tersebut tertutup setidaknya sejauh 10 meter. Dia mengutarakan, personel Polsek Sipirok dan stake holder lain bergerak cepat, lantaran lokasi Badan Jalan yang longsor dipenuhi material tanah merah yang cenderung licin untuk dilalui kendaraan.

“Kegiatan ini merupakan wujud hadirnya Polri di tengah-tengah masyarakat sekaligus bisa menjalin silaturahmi yang baik dengan masyarakat,” imbuh Kapolres.

Pelaksanaan pembersihan material longsor ini juga mencerminkan sinergitas yang baik antara Polri dengan stakeholder terkait maupun masyarakat. Kapolres juga mengimbau kepada masyarakat agar selalu waspada ketika melintas di jalan yang rawan longsor.**(AN)

Tinggalkan Balasan