PEMERINTAH DESA PALKUN GELAR ACARA SOSIALISASI KAPASITAS RT/RW

BENGKALIS – Dalam rangka peningkatan kualitas para Ketua RT dan RW serta Kelembagaan pemerintah Desa Palkun Kecamatan Bengkalis Kabupaten Bengkalis menggelar pelatihan peningkatan kapasitas Lembaga Kemasyarakatan RT dan RW serta Kelembagaan. Pelatihan ini dihadiri oleh pemerintahan Desa, seluruh ketua Rt dan ketua Rw se-Desa Palkun.Bertempat di Aula Gedung Balai Pertemuan Desa Palkun JL Hang Tuah Dusun Sialang Pada hari Senen pukul 09.30 wib.26/12/2022.

Hadir didalam acara sosialisasi kapasitas RT/RW. Kepala Desa Palkun Samsul yang diwakili oleh sekretaris desa Anaszri, Sekertaris kecamatan Rafli Kurniawan.kasi pemerintahan Rustam,Ketua BPD Sulaiman ,Para ketua Dusun,Perangkat dan serta seluruh RT RW se-Desa Palkun

Camat Bengkalis yang diwakili Oleh Sekertaris kecamatan Rafli Kurniawan yang didampingi oleh Kasi Tata Pemerintahan (TAPEM) Rustam dalam sambutannya mengatakan bahwa betapa pentingnya sosialisasi kegiatan peningkatan kapasitas RT/RW.dikarenakan RT/RW sebagai garda terdepan merupakan orang yang paling terdekat dan bersentuhan langsung dengan masyarakat.ungkapnya

Sementara itu kepala Desa Palkun Samsul yang diwakili oleh sekertaris Desa Anazri menyebutkan bahwa kegiatan pelatihan peningkatan kapasitas RT & RW ini penting untuk memperkuat tugas fungsi para ketua RT/RW sebagai unit organisasi,sebagai β€˜akar rumput’ yang paling dekat serta bersentuhan langsung dengan masyarakat.Mereka juga sebagai garda terdepan penggerak swadaya gotong royong dan partisipasi masyarakat di wilayahnya, Pungkasnya

Sekdes juga mengatakan , tugas Fungsi RT/RW dan Kelembagaan adalah untuk membantu pemerintah Desa di dalam urusan pemerintahan serta pelayanan terhadap masyarakat, pendataan penduduk, pemeliharaan keamanan, mengembangkan inisiatif, dan penggerak swadaya gotong royong untuk partisipasi masyarakat di wilayahnya.

Atas nama pemerintah desa Sekdes Palkun Anazri berharap dengan diadakannya kegiatan ini setidaknya menjadi momentum dan dijadikan sebagai evaluasi para RT/RW dan Kelembagaan untuk menciptakan sinergitas dengan pemerintah desa,Menurutnya Kegiatan pelatihan peningkatan kapasitas RT/RW dan Kelembagaan ini juga bertujuan agar Ketua RT dan RW tahu tugas dan Fungsinya. Sesuai dengan Perbup no 23 tahun 2021 tentang lembaga kemasyarakatan

Sementara ditempat berbeda Kades Palkun Samsul mengaku bangga adanya kegiatan pelatihan RT/RW dan Kelembagaan ini sehingga merasa terbantu dan dapat menambah wawasan serta ilmu yang didapat didalam pelatihan tersebut.

Kemudian kita akan lebih mengetahui sejauh mana tupoksi RT/RW, diharapkan selesai acara kegiatan,RT/RW nantinya dapat merealisasikannya di lingkungan untuk memberikan pelayanan secara administrasi terhadap warga masyarakat, ungkap Samsul.**(Wintoro)

Tinggalkan Balasan